Kirim Mobil | Ekspedisi FARHIYAtrans | Jasa Pengiriman Mobil Surabaya Jakarta Rute Seluruh Indonesia

Tips Hilangkan Goresan Pada Mobil

Kemacetan lalu lintas seringkali menjadi sebab tergoresnya cat mobil. Untuk memperbaikinya, kebanyakan orang menyerahkannya ke bengkel, padahal itu bisa dilakukan sendiri (Foto: Autotribute).

Untuk memperbaiki cat mobil yang tergores, kebanyakan orang menyerahkannya ke bengkel. Padahal, memperbaiki masalah ini dapat dilakukan sendiri dan tentunya dengan harga yang lebih murah.

Melansir Autotribute pada Rabu (6/5/2015), Anda hanya perlu kemauan dan sedikit kerja keras serta alat bantu yang murah. Salah satu alat yang dibutuhkan adalah sebotol touch-up paint.
Pertama-tama, Anda dapat membeli touch-up paint dengan warna yang sama dengan mobil dari dealer atau toko-toko otomotif lainnya. Cara menggunakannya pun cukup mudah, Anda tinggal mengoleskan cat tersebut pada permukaan yang baret.
Tetapi sebelumnya, bersihkan dulu permukaan dengan tisu halus. Kemudian, kocok botoltouch-up paint selama kurang lebih satu menit. Setelah itu, gunakan kuas untuk mengoleskan touch-up paint ke permukaan yang baret saja. Usahakan agar mengoles sangat tipis.
Jika olesan dirasa terlalu tebal atau salah, Anda harus langsung menghapusnya karena cat akan langsung meresap ke panel body mobil. Selain itu, lakukan juga pengolesan di bawah sinar matahari yang cukup agar cat cepat mengering.
Setelah dirasa pas, diamkan cat beberapa menit hingga mengering. Nantinya, hasil olesan akan sedikit lebih menonjol. Ratakanlah sisa olesan tersebut dengan cairan waxdan kain halus. Body mobil pun akan kembali mengkilap seperti sebelumnya.
Harga touch-up paint bermacam, tergantung jenis mobil dan kuantitas cat. Contohnya, pada salah satu situs jual beli online, touch-up paint dengan berat 100 gram Khusus untuk Mercy dan BMW dibanderol Rp 120 ribu.

TRUSTED GALLERY





Show More Gallery »